Welcome to MSM Consulting

News

PMK 78 Tahun 2024 Ketentuan Pelaksanaan Bea Meterai
UPDATE 2024.11.12

PMK 78 Tahun 2024: Aturan Bea Meterai Terbaru di Indonesia

GET NOTIFIED
SHARE

PMK Nomor 78 Tahun 2024 dikeluarkan sebagai upaya penyederhanaan regulasi terkait Bea Meterai. Tujuan utamanya adalah meningkatkan pelayanan dan mempermudah Wajib Pajak dalam memenuhi kewajiban pembayaran Bea Meterai. Peraturan ini menggantikan beberapa ketentuan sebelumnya, termasuk PMK Nomor 133/PMK.03/2021, yang mengatur Pengadaan, Pengelolaan, dan Penjualan Meterai, serta PMK Nomor 134/PMK.03/2021 dan PMK Nomor 151/PMK.03/2021, yang masing - masing mengatur Pembayaran dan Pemungutan Bea Meterai.

Apa Saja Objek Bea Meterai?

Bea Meterai dikenakan pada :

  1. Dokumen Perdata: Termasuk surat perjanjian, surat berharga, akta notaris, dokumen transaksi surat berharga, dan dokumen lain bernilai lebih dari Rp5.000.000 yang menyatakan penerimaan atau pengakuan utang.
  2. Dokumen sebagai Alat Bukti di Pengadilan: Dokumen yang digunakan sebagai alat bukti juga menjadi objek Bea Meterai.

Bea Meterai terutang saat dokumen ditandatangani atau saat dokumen digunakan di pengadilan atau diserahkan pada pihak terkait.


Baca juga: Tax Treaty Indonesia: Fungsi dan Contohnya dengan Singapura & Malaysia

Jenis dan Penggunaan Meterai yang Sah di 2024

  1. Meterai Tempel: Bentuk fisik yang digunakan dengan cara ditempel dan dibubuhi tanda tangan pada dokumen.
  2. Meterai Elektronik: Berbentuk label elektronik dengan kode unik yang dibubuhkan melalui Sistem Meterai Elektronik.
  3. Meterai Dalam Bentuk Lain: Meliputi Meterai teraan, komputerisasi, percetakan, dan teraan digital. Setiap jenis memiliki ketentuan dan prosedur penggunaan khusus, seperti untuk pemungutan Bea Meterai secara otomatis pada dokumen tertentu.

Cara Mengetahui E-Meterai Asli atau Palsu

E-Meterai memiliki beberapa ciri dan karakteristik berikut. 

  1. Kode Unik: E-Meterai memiliki kode unik yang terdiri dari rangkaian 22 karakter alfanumerik. Kode ini dapat diverifikasi melalui aplikasi pemindai untuk memastikan keaslian E-Meterai tersebut.
  2. Keterangan Tertentu: Setiap E-Meterai dilengkapi dengan keterangan berikut.
  • Gambar Lambang Negara Garuda Pancasila sebagai simbol resmi.
  • Tulisan "METERAI ELEKTRONIK" untuk membedakannya dari Meterai fisik.
  • Angka dan tulisan yang menunjukkan tarif Bea Meterai, memastikan transparansi dalam nominal biaya Meterai yang berlaku

Tata Cara Pembayaran dan Pemungutan Bea Meterai

Pembayaran Bea Meterai dapat dilakukan dengan beberapa metode, termasuk :

  • Penggunaan Meterai Tempel atau Elektronik sesuai objek dokumen.
  • Surat Setoran Pajak: Digunakan terutama pada pembayaran Meterai dalam jumlah besar atau khusus.

PT Pos Indonesia dan Perum Percetakan Uang Republik Indonesia diberi mandat untuk mendistribusikan dan menjual Meterai tempel serta elektronik, dengan sistem pelaporan rutin ke Direktorat Jenderal Pajak.


Baca juga: Rumah Konfirmasi Dokumen: Cara Cek NTPN, Cara Login dan Kenapa Tidak Bisa Diakses

Kewajiban Pelaporan dan Pengawasan Pajak Bea Meterai

Wajib Pajak atau Pemungut Bea Meterai wajib menyampaikan SPT Masa Bea Meterai atas pemungutan dan pembayaran Bea Meterai paling lambat tanggal 15 (Lima Belas) bulan berikutnya setelah Masa Pajak berakhir. Direktorat Jenderal Pajak mengawasi penjualan, distribusi, serta verifikasi saldo Meterai elektronik dan fisik. Pemungut juga diwajibkan memastikan ketersediaan Meterai di seluruh cabang yang melayani masyarakat.

Apa itu Pemeteraian Kemudian?

Dokumen yang Bea Meterai nya tidak atau kurang dibayar saat penandatanganan dapat dikenakan pemeteraian kemudian, yang memerlukan pengesahan oleh pejabat Ditjen Pajak atau pejabat PT Pos Indonesia. Hal ini bertujuan untuk mengatasi kekurangan Bea Meterai pada dokumen tersebut setelah penandatanganan awal.


Itu dia penjelasan lengkap tentang PMK 78 Tahun 2024 berkaitan dengan aturan Bea Meterai terbaru di Indonesia. 


Bagi kamu yang ingin berkonsultasi mengenai pajak penghasilan maupun masalah perpajakan lainnya, hubungi kami sekarang!


MSM Consulting adalah tax consultant Jakarta terpercaya yang menyediakan berbagai jasa konsultan pajak online guna memenuhi berbagai kebutuhan kamu.

TALK TO US

Tell us what you need or visit us.

Direct to Google Maps